Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jenis dan Nilai Estetik Kerajinan Hiasan dari Bahan Limbah

Produk kerajinan di Indonesia memiliki potensi pasar yang besar untuk berkembang dengan adanya sumber manusia Indonesia memiliki kreatifitas dan keterampilan tangan yang tinggi. Ditambah lagi dengan kreatifas dan keterampilan yang didukung oleh keragaman hayati dari masing – masing  daerah.

A. Jenis Kerajinan Hiasan dari Bahan Limbah.


Perkembangan industri di setiap daerah membuka peluang diperolehnya bahan baku untuk kerajinan dengan kerajinan yang menampilan keindahan yang dihasilkan oleh keterampilan tangan dari proses pembuatannya. Salah satu produk kerajinan yang dapat dikembangkan, yaitu Produk Kerajinan Hiasan dari Limbah.

Produk hiasan dapat ditemui pula diberbagai tempat di sekitar kita. dilihat dari penempatannya, produk hiasan dapat ditemui di dalam rumah (interior seperti; tempat tisyu, kursi rotan, meja dan kursi dari ban bekas, karikatur dinding, bungan hias limbah, dll ) dan diluar rumah ( eksterior, seperti; ayunan dari ban bekas, kursi dari drum bekas, pot gantung, profil jendela, dll ). Hiasan di luar rumah dapat berfungsi untuk menghias pagar, taman, atau dinding bagian luar pada rumah.


Jenis dan Nilai Estetik Kerajinan Hiasan dari Bahan Limbah
Jenis Kerajinan; Kincir hiasan taman, Miniatur Perahu dalam Ruangan, dan Perhiasan

Produk hiasan di dalam rumah sangat beragam dan memiliki fungsi sebagai penghias dan membuat suasana tertentu di dalam rumah atau ruangan. Hiasan yang digunakan di dalam rumah, sering disebut sebagai elemen estetis interior. Produk hiasan juga sering ditemui pada kendaraan ataupun dikenakan manusia (sebagai eksesoris, seperti; tas, jepit rambut, pita kerudung, ikat pinggang, kaos tangan dan kaki, sepatu, dll) dan sering disebut dengan perhiasan.

B. Nilai Estetik Produk Hiasan dari Bahan Limbah.


Produk hiasan adalah produk yang memiliki fungsi utama sebagai penghias. Beberapa produk hiasan hanya berfungsi sebagai elemen visual yang memperindah suasana dan tampilan suatu produk. Beberapa produk hiasan lainnya seperti mobil – mobilan dari kaleng aluminium bekas yang di pajang di dalam ruang tamu atau ruang keluarga, dan kupu – kupu dari kaleng aluminum bekas memiliki fungsi hias dan fungsi pakai sebagia pita atau jepitan rambut atau kerudung.

Contoh lainnya seperti kincir angin yang ditempatkan di halaman rumah atau di taman, selain memiliki fungsi hias juga berfungsi untuk mengetahui arah dan kecepatan aingin, sedangkan produk kerajinan di dalam rumah seperi bingkai foto, memiliki fungsi sebagai hiasan dan untuk memajang foto atau gambar yang memiliki kenangan. Produk dengan fungsi pakai seperti tempat perhiasan bila memiliki nilai keindahan yang tinggi, dapat pula digolongkan menjadi produk hiasan.


Jenis dan Nilai Estetik Kerajinan Hiasan dari Bahan Limbah
Nilai fungsional dan Estetik Pada Produk Gelas

Setiap produk yang dipakai pada dasarnya memiliki nilai estetik. Sebuah produk fungsional, misalnya seperti gelas kaca yang digunakan untuk minum sehari – hari memiliki nilai estetik. Nilai fungsional gelas kaca yang digunakan untuk minum lebih tinggi daripada nilai estetiknya.

Sebuah gelas kristal yang digunakan untuk acara khusus dan memiliki bentuk dan cirikhas yang lebih unik, memiliki nilai estetik yang cukup tinggi dan juga masih memiliki nilai fungsi karena dapat digunakan atau dimanfaatkan untuk minum. Terdapat pula gelas kristal yang berfungsi sebagai hiasan yang memiliki nilai estetik namun tidak memiliki nilai fungsional sebab tidak digunakan untuk minum.

Suatu produk dapat dikategorikan sebagai hiasan apabila memiliki nilai estetik atau nilai keindahan. Keindahan dapat dihasilkan dari pengolahan material untuk menghasilkan warna, bentuk, dan tekstur yang indah. Setiap bahan memiliki peluang untuk diolah menjadi produk hiasan, termasuk bahan limbah.

Bahan limbah melalui pengolahan yang kreatif dapat memiliki nilai estetik yang khas dan unik, seperti bahan limbah padat atau keras dari kaleng, plastik, kaca, kulit telur, batok kelapa, kulit kerang, dan kertas. Berikut contoh bahan dan hasil kerajinan yang dibuat;

Jenis dan Nilai Estetik Kerajinan Hiasan dari Bahan Limbah
Produk Hiasan Dari Serat


Jenis dan Nilai Estetik Kerajinan Hiasan dari Bahan Limbah
Produk Hiasan dari Kulit Kerang

Nah.. sampai disini mungkin kita sudah dapat memahami apa saja jenis dan nilai estetik dari kerajinan hiasan berbahan limbah tersebut diatas, semoga hal tersebut dapat menambah pengalaman dan ilmu yang bermanfaat untuk anda, Terimakasih.
Sumber: Prakarya-Kemdikbud_RI.