Cara Membuat Lagu Tanpa Alat Musik - ilmucerdasku.com
Melalui penjelasan tentang cara membuat lagu tanpa alat musik ini diharapakan kedepannya kita dapat membuat karya sendiri berdasarkan ide kreatif baik secara perorangan atau secara berkelompok.
Selain itu, diharapkan pula kita dapat mengimplementasikan karya yang telah dibuat dalam bentuk pagelaran musik, membuat melodi musik sendiri, membuat syair lagu sendiri dan menyanyikannya di hadapan teman, khalayak atau untuk diri sendiri.
Cara Membuat Lagu Tanpa Alat Musik - ilmucerdasku.com |
Proses dan Cara Membuat Lagu.
Hal - hal yang berkaitan dengan proses cara membuat lagu terdiri dari jenis lagu, unsur - usnur lagu, dan bentuk lagu yang wajib diterapkan dalam pembuatan sebuah lagu.
Untuk membuat sebuah karya musik atau lagu, terdapat dua hal yang bisa dilakukan, yaitu menciptakan karya lagu yang baru, baik dari segi gagasan atau dari segi instrumen yang digunakannya, tetapi bisa juga menggunakan karya lama seperti lagu tradisional beserta instrumennya.
Dalam proses membuat lagu, tidak meski harus terikat dengan membuat syairnya terlebih dahulu, kemudian melodinya atau sebaliknya.
Hal ini biasa dialami oleh seorang kopuser lagu atau istilah kerannya komponis sebab datangnya seuatu ide atau inspirasi tidak bisa dipaksakan.
Penyanyi ini Bisa Bikin Lagu tanpa Alat Musik. Klik.Disini.
Karya lagu yang tercipta dari sebuah ide yang berdasarkan dari perasaan hasil dari kondisi sekitar akan cenderung lebih murni, jika dibandingkan dengan karya yang berasal dari keadaan yang dipaksakan.
Menetukan Karya Lagu yang Akan Dibuat.
Hal - hal yang patut diperhatikan dalam membuat sebuah lagu salah satunya ialah pola melodinya. Melodi dari sebuah karya musik atau lagu dapat menentukan jenis atau kategori lagu, seperti lagu pop, dangdut, reggae, keroncong, lagu anak, seriosa, dan lainnya sebab setiap lagu memiliki karakter musik yang bebeda.
Dengan mendengarkan melodi - melodi dari karya lagu yang berbeda - beda maka kita akan dapat mengetahui jiwa yang terkandung dalam komposisi lagu dan musik tersebut.
Memilih dan Mengelompokkan Lagu.
Pengelompokan komposisi karya lagu sangat diperlukan sebab karya - karya tersebut memiliki ciri - ciri yang harus disesuaikan dengan kriterianya masing -masing.
Kriteria - kriteria tersebut terdiri dari jenis lagu tema lagu, bentuk, asal lagu, zaman lagu dan kriteria penggolongan lainnya.
Karya komposisi lagu atau musik dibagi menjadi beberapa jenis seperti, pop, seriosa, dangdut, perjuangan, dan anak - anak dan jenis musik lainnya.
a. Komposisi jenis musik/lagu menurut temanya.
Komposisi lagu menurut temanya dibagi menjadi tema romantis cinta tanah air, sedih, riang, semangat, keindahan alam, anak- anak dan tema lainnya.
b. Komposisi lagu menurut bentuknya.
Kompsisi lagu menurut bentuk lagunya dibagi menjadi lagu satu bagian, sama/simetris, kontras, tiga bagian dan empat bagian.
c. Komposisi lagu menurut asalnya.
Komposisi lagu menurut asalnya dibagi menjadi lagu nusantara/Indonesia dan lagu Mancanegara/ luar negeri.
d. Komposisi lagu menurut kelompoknya.
Komposisi lagu menurut kelompoknya dikelompokkan berdasarkan waktu diciptakannya yang dibagi menjadi zaman purba, zaman petengahan, barok/rokoko, renaisanse, klasik, romantik dan musik zaman modern.
Sejarah Musik Modern. Klik. Disini.
Dalam membuat lagu juga yang perlu diperhatikan ialah cara membuat syair lagu. Cara membuat syair lagunya tentu harus merujuk pada tata bahasa dan penyusunan kalimatnya.
Syair lagu disesuaikan dengan setiap rumpun di tempat kita berada. Maksudnya adalah bahwa tidak semua lagu sesuai dengan keinginan pendengarnya jadi jika kita berada didaerah maka cobalah memahami bahasa dan tata cara bahasa daerah tersebut.
Contoh, kita berada di Sulawesi Selatan dan sekitarnya yang notebene berbahasa bugis, maka buatlah lagu sesuai dengan bahasa bugis agar mereka mudah mencernah maksud dan tujuan dari lagu yang dibuat.
Bukan berarti lagu pop atau lagu dangdut atau lagu lainnya tidak boleh dibuat dan diperdengarkan atau dibuat didaerah tersebut, melainkan ini hanyalah sebuah contoh bahwa jika kita hendak membuat sebuah lagu maka kita tidak bisa melupakan dimana tempat kita menciptakannya sebab itu juga bisa menjadi suatu insprasi dalam membuat lagu.
Membuat lagu memiliki banyak cara, tergantung kepada kita sendiri dalam mengkondisikan setiap syair yang kita buat, jika ingin cara membuat lagu yang cepat selesainya, maka cobalah berimajinasi dengan bagai macam jenis lagu yang sering didengarkan.
Anda juga bisa mencari inspirasi dari alam sekitar, dari apa yang anda rasakan, apa yang anda lihat atau anda alami.
Lagu yang baik adalah lagu yang berasal dari dalam hati, bukan karena terpaksa membuatnya sebab cenderung hanya terlihat asal - asalan saja.
Mungkin cukup sekian apa yang dapat kami sampaikan dan semoga artikel singkat ini dapat memberi arahan yang baik bagi anda untuk berkarya dan selamat berimajinasi.
Hal menarik Lainnya Tentang Musik/Lagu. dibawah sini.